Ada Rencana Bisa Tembuskan Jalur KA dan Terowongan Bawah Laut Untuk Ke IKN

Tak hanya jalur darat, pemerintah juga berencana untuk membangun akses kereta api dan terowongan bawah laut menuju ibu kota negara Nusantara (IKN)

Ada Rencana Bisa Tembuskan Jalur KA dan Terowongan Bawah Laut Untuk Ke IKN
Ada Rencana Bisa Tembuskan Jalur KA dan Terowongan Bawah Laut Untuk Ke IKN

Lambeturah.co.id - Pembangunan infrastruktur dasar menuju ibu kota negara Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur terus dilakukan. Tak hanya jalur darat, pemerintah juga berencana untuk membangun akses kereta api dan terowongan bawah laut.

Sementara itu, Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Nusantara Danis Sumadilaga mengatakan untuk jalur kereta api, rencananya dibangun mulai dari Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan. 

Namun, jalur kereta api itu diminta juga untuk melayani masyarakat Balikpapan terlebih dahulu sebelum menuju ke IKN.

"Selain jalan tol, ada (rencana) train (kereta) rel ke sini dari bandara. Tetapi dia mungkin berputar dulu ini sedang berdiskusi dengan Kementerian Perhubungan untuk menserve (melayani) masyarakat Balikpapan, tapi juga keluar menuju KIPP. Ini adanya di Kementerian Perhubungan," katanya dikutip, pada Senin (16/1/2023).

"Lalu kenapa immerse tunnel? Karena konsepnya kita menjaga lingkungan di sini itu tempatnya, ada monyet juga, ikan dugong, jadi betul-betul kita menjaga. Alternatifnya sebetulnya lebih mudah jembatan, tapi tidak terlalu bagus secara lingkungan," tambahnya.

Seperti diketahui, saat ini jalur yang bisa ditempuh masyarakat untuk ke IKN di Kalimantan Timur jalur darat dan laut selama 2 jam dan 1,5 jam.

Nantinya, bakal ada Jalan Tol IKN yang bisa memangkas jarak tempuh hanya 30 menit saja yakni, pertama seksi 3a yakni Jalan Tol IKN Segmen Karangjoang-KKT Kariangau sepanjang 13,40 kilometer (km). Lalu, seksi 3b ruas Jalan Tol IKN Segmen KKT Kariangau-Simpang Tempadung sepanjang 7,325 km.

Kemudian, seksi 5a Jalan Tol IKN Segmen Sp.Tempadung-Jembatan Pulau Balang sepanjang 6,675 km. Terakhir ada seksi 6 Jalan Tol IKN Segmen Bandara VVIP -Rencana outer RR KIPP sepanjang 5,77 km.

Kini, semua jalur tol itu belum ada yang selesai, masih dalam tahap pembangunan awal.