Diancam Lempar Botol, PNS Kominfo Diimbau Tak Pakai Seragam

Diancam Lempar Botol, PNS Kominfo Diimbau Tak Pakai Seragam
Diancam Lempar Botol, PNS Kominfo Diimbau Tak Pakai Seragam

Lambeturah.co.id - Baru-baru ini Kantor Kementerian Komunikasi dan Informatika mendapatkan ancaman dari oknum yang akan melempar botol berisikan air pipis.

Hal itu, imbas dari sejumlah platform yang diblokir oleh Kominfo atas layanan yang belum mendaftar sebagai Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) Lingkup Privat.

Untuk mengantisipasi sesuatu hal yang tidak diinginkan, Kominfo memberikan arahan untuk tidak memakai seragam sementara saat berada dikantor Kominfo.

"Pagi bapak ibu. Pemakaian seragam Senin dan Rabu tidak diberlakukan dulu utk kenyamanan semua," bunyi imbauannya.

Sementara itu, Ajakkan dibuat oleh akun Instagramnya @bblokpolitikpelajar, dengan ajakkan untuk pelemparan botol berisi pipis ke Kantor Kominfo.

"Siapapun yang kesal atas pemblokiran ini Anda dapat hadir dan mel****rkan botol p*p*s," tulis Blok Politik Pelajar.

Seperti diketahui, Kominfo telah memblokir Steam, Dota 2, Counter-Strike: Global Offensive, Epic Games, Origin dan Yahoo search engine. Kemudian Kominfo membuka akses sementara PayPal karena banyak netizen protes. 

"Untuk itu kami menerapkan kebijakan baru kami membuka sementara. Kami harapkan, kami membuka untuk memberikan kesempatan masyarakat untuk melakukan migrasi agar uangnya tidak hilang. Karena sampai saat ini kami belum berhasil menghubungi PayPal," ucap Semuel Abrijani Pangerapan.

Rencananya, aksi pelemparan botol berisi pipis ke Kantor Kominfo akan digelar pada Senin (1/8/2022) pukul 14.00 WIB.