Gaji PPPK Belum Cair, Komisi X DPR Marah Ke Nadiem Makarim

Gaji PPPK Belum Cair, Komisi X DPR Marah Ke Nadiem Makarim
Gaji PPPK Belum Cair, Komisi X DPR Marah Ke Nadiem Makarim

Lambeturah.co.id - Anggota Komisi X DPR RI Anita Jacoba Gah memarahi Menteri Pendidikan Nadiem Makarim saat rapat kerja Komisi X DPR bersama Mendikbud di Kompleks Senayan, Jakarta, pada Senin (26/9/2022).

Ia mengatakan bahwa masih banyak perosalan PPPK yang tak kunjung diselesaikan oleh Mendikbud.

"Apakah Mas Nadiem tahu itu?," Kata Anita.

Tak hanya itu, sampai saat ini persoalan guru lulus pasing grade (PG) masih menggantung nasibnya, lantaran tak juga mendapat formasi PPPK.

"Mereka menunggu diangkat, karena banyak yang sudah diberhentikan, tolong pak Menteri perhatikan mereka, ketika kami datang ke Dapil. Kami hanya melihat air mata guru, kami menangis jadinya," katanya.

"Tolong perhatikan pak menteri, tunjangan profesi guru, di daerah terpencil yang belum cair sudah tiga bulan, ini kita mau marah apa mau kasihan. Tolong perhatikan," sambungnya.

Anita juga menyinggung atas sikap Nadiem Makarim yang merasa bangga karena mendapat tepuk tangan dalam rapat Persatuan Bangsa-Bangsa (PPB).