Gerbang SDN Bunisari Dilas, Siswa Terlantar di Padalarang Bandung

Gerbang SDN Bunisari Dilas, Siswa Terlantar di Padalarang Bandung
Gerbang SDN Bunisari Dilas, Siswa Terlantar di Padalarang Bandung

Lambeturah.co.id - Siswa sekolah dasar Negeri (SDN) Bunisari di Padalarang, Bandung Barat, Jawa Barat, tidak bisa mengikuti pelajaran lantaran bangunan sekolah disegel dan ditutup paksa oleh ahli waris yang telah mengklaim sebagai pemilik lahan, pada Senin (8/8/2022).

Ketika mengetahui gerbang pintu sekolah ditutup paksa para siswa berteriak agar pintu gerbang dibuka untuk bisa melaksanakan kegiatan belajar mengajar disekolah tersebut.

Orang tua siswa pun mengaku kaget dengan penutupan sekolah ini. Bahkan, di samping pintu gerbang terdapat spanduk bertulisan penyegelan oleh ahli waris.

Pemilik lahan bernama Nana Rumantana diketahui merupakan aparat desa setempat yang melakukan penyegelan karena adanya sengketa lahan yang diduga lahan bangunan seluas 700 meter persegi dengan total 9 kelas yang dulunya bernama SDN Langensari ini milik ahli waris.

“Kami berharap agar sengketa diselesaikan karena yang menjadi korban adalah siswa sehingga tidak bisa melaksanakan kegiatan belajar mengajar,” ucap orang tua siswa.

Sementara, sampai saat ini belum ada titik terang usai melakukan mediasi dengan pemilik ahli waris.

“Ratusan siswa terpaksa harus dipulangkan dan belum diketahui pasti kapan aktivitas kegiatan belajar mengajar berjalan kembali,” tutur guru SDN Bunisari, M Satori.