Gokil! Raffi Ahmad Bangun Kebun Binatang Untuk Perluas Bisnis

Gokil! Raffi Ahmad Bangun Kebun Binatang Untuk Perluas Bisnis
LambeTurah.co.id - RANS Entertaiment, perusahaan milik artis Raffi Ahmad ini akan memperluas bidang usahanya. Tak hanya media, Raffi Ahmad akan mengepakkan sayap bisnisnya dengan membangun kebun binatang.

"Kita bukan sekedar media tetapi juga lifestyle-lifestyle untuk keluarga di Indonesia. Banyak tempat-tempat yang aku bikin. Seperti Zoo, sportainment dan lain lain salah satunya juga Zoo di awal November ini kita bikin," katanya dalam konferensi pers Babak Baru RANS Entertainment, dikutip Sabtu (6/11/2021).

Raffi Ahmad mengungkapkan jika kebun binatang tersebut akan di bangun di daerah Pantai Indah Kapuk (PIK). Rencananya kebun binatang tersebut akan beroperasi pada Lebaran tahun depan.

Kasihan dengan Warkopi, Indro Warkop Kini Memilih Diam



"Zoo dan Sportainment ini kisaran lebaran tahun depan bisa beroperasi," tambahnya.

Untuk konsep dari bisnis barunya itu menurutnya mengusung konsep kekeluargaan. Nantinya di kebun binatang itu juga akan disediakan tempat kumpul keluarga.

"Bukan semata-mata Zoo aja, jadi orang bisa nongkrong, ada tempat makan juga, bisa bawa keluarga juga. Jadi RANS inget family, inget family inget RANS. Karena pada dasarnya orang Indonesia itu kekeluarganya itu erat sekali," jelasnya.

Untuk sportaiment sendiri, konsepnya bukan hanya sekedar lapangan atau tempat olahraga baisa. Tetapi juga akan dilengkapi dengan tempat kumpul keluarga.

"Abis zoo juga ada beberapa lagi, Toko Mama Gigi salah satu yang Nagita punya, ini mainannya Nagita. Kalau aku di Zoo atau di bola, RANS FC, ada RANS Basketball," tuturnya.

Seperti yang diketahui, RANS Entertaiment adalah perusahaan milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Perusahaan itu sudah berdiri sejak 2015 dan memiliki beberapa platform di media sosial.

Tidak hanya bergerak di bidang media hiburan digital, RANS mulai merambah ke area sport dan juga e-sports melalui RANS Cilegon FC, RANS PIK Basketball dan RANS E-SPORT. Terbaru, perusahaan Raffi itu mendapatkan suntikan dari PT Elang Mahkota Teknologi atau Emtek Group. Investasi itu dilakukan melalui anak usaha PT Surya Citra Media (SCM) Tbk, yakni PT Indonesia Entertainmen Grup (IEG).