Nicholas Saputra Bikin Heboh Usai 6 Tahun Tak Ganti Foto Profil Instagram

Lambeturah.co.id - Aktor Nicholas Saputra kembali jadi perbincangan Netizen di awal tahun 2025. Aktor yang biasa disapa Nicsap ini sudah mengganti foto profil Instagram pribadinya.
Setelah Nicsap mengubah foto profil Instagram-nya, Netizen pun ramai berkomentar di unggahan Instagram @nicholassaputra dilihat pada Senin 20/1/2025).
"Mas, kenapa ganti foto profil? Apa ada wanita lain?" tanya Netizen.
"Sayang, foto profilmu gak mau di-post di feed juga? Btw foto ini cakep ay," timpal netizen lainnya.
Sebelum mengganti foto profil Instagram-nya, ia memang dikenal sangat jarang menampilkan mukanya di Instagram.
Sebelum mengganti foto profil, ia juga sempat membuat heboh netizen saat membagikan foto selfie di feed Instagram.