Petinggi Ponpes Shiddiqiyyah Ajak Jamaahnya Siap Berperang, Polres Jombang: Sudah Kantongi Identitas

Petinggi Ponpes Shiddiqiyyah Ajak Jamaahnya Siap Berperang, Polres Jombang: Sudah Kantongi Identitas
Petinggi Ponpes Shiddiqiyyah Ajak Jamaahnya Siap Berperang, Polres Jombang: Sudah Kantongi Identitas

Lambeturah.co.id - Setelah bebas dari penjara, Petinggi Pondok Pesantren Shiddiqiyyah ceramah di depan ratusan jamaahnya dengan menyebut menghadang polisi yang akan menangkap anak pengasuh ponpes KH Moch. Muchtar Mu'thi, yakni MSAT alias Mas Bechi merupakan perjuangan sebagai jihad seperti Nabi Muhammad SAW saat perang badar melawan pasukan kafir.

Video itu pun viral, tampak petinggi Shiddiqiyyah itu mengajak jamaahnya untuk siap berperang. Ia menyebut petugas yang datang menggerebek Ponpes Shiddiqiyyah untuk menangkap MSA sebagai orang yang hati nuraninya tertutup.

“Setiap tetes keringat teman-teman semua disini, setiap kesakitan pukulan dan tendangan yang diterima dan setiap darah yang menetes di tubuh kita itu semua demi kejayaan Shiddiqiyyah dan Indonesia Raya, dan jika Shiddiqiyyah memangil kita lagi, siap berperang,” ujar pria berpeci hitam itu.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Jombang, AKP Giadi Nugraha mengatakan sudah mengantongi identitas orang tersebut.

“Kita telah melayangkan panggilan kepada petinggi Shiddiqiyyah yang berinisial E tersebut untuk diperiksa di Mapolres Jombang pekan depan. Surat panggilan sudah kita kirim hari ini,” ucapnya.