Tak Beli Tiket, Warga Bisa Nonton MotoGP 2024 Mandalika Langsung dari Atas Bukit

Tak Beli Tiket, Warga Bisa Nonton MotoGP 2024 Mandalika Langsung dari Atas Bukit
Tak Beli Tiket, Warga Bisa Nonton MotoGP 2024 Mandalika Langsung dari Atas Bukit

Lambeturah.co.id - Meski tak memiliki tiket, warga tetap ingin menonton MotoGP Mandalika 2024 yang rupanya masih bisa menonton laga itu secara langsung.

Hanya modal Rp 5 ribu, warga sudah bisa menonton langsung MotoGP Mandalika 2024 meskipun secara terbatas.

Warga memilih menonton dari atas bukit yang berada di seberang Sirkuit Mandalika pada hari kedua balapan, pada Sabtu (28/9/2024). 

Salah satu warga warga Lombok Barat bernama Anwar mengatakan, dirinya datang ke bukit Rangkap untuk menonton MotoGP bersama istrinya.

"Sengaja nonton sambil jalan-jalan bawa istri kebetulan ada acara MotoGP ajak istri ke sini. Tidak ada tiket soalnya kita, enggak ada uang kan," ucap Anwar salah satu penonton MotoGP di Bukit Rangkap, pada Sabtu (28/9/2024).

"Di tribun dalam dulu. Lihatnya sekali terus enggak kelihatan lagi, muter lagi baru kita lihat. Kalau di sini luas kelihatan pemandangannya indah dari sini kan," tambahnya. 

Hari kedua gelaran MotoGP Mandalika merupakan sesi qualifying dan sprint race. Hasil sprint race MotoGP, urutan pertama Francesco Bagnaia, kedua Enea Bastianini dan nomor tiga Marc Marquez.