Heboh Edy Mulyadi Diduga Menghina Daerah Kalimantan

Heboh Edy Mulyadi Diduga Menghina Daerah Kalimantan

Lambeturah.co.id - Nama Edy Mulyadi kembali menjadi sorotan usai videonya yang diduga menghina Kalimantan viral di media sosial.


Dalam video yang diunggah di kanal Youtube miliknya beberapa waktu lalu, terlihat bersama sejumlah pihak lainnya menyatakan penolakan terkait pemindahan ibu kota ke Kalimantan.


Menurut Edy Mulyadi bahwa ibu kota negara akan dipindah ke Kalimantan yang disebutnya sebagai tempat jin membuang anak.


"Bisa memahami enggak, ini ada sebuah tempat elite punya sendiri yang harganya mahal," ujarnya dikutip dari PR Tasikmalaya (24/1/2022).


"Punya gedung sendiri lalu dijual pindah ke tempat jin buang anak," sambungnya.



Kembali Masuk Rumah Sakit, Dorce Dijenguk Ruben Onsu


Edy Mulyadi mempertanyakan perusahaan mana yang ingin membangun dan memasarkan hunian yang mereka buat di Kalimantan.


"Pasarnya siapa? Kalau pasarnya kuntilanak, genderuwo, ngapain gue bangun di sana?" ucapnya.


Edy Mulyadi pun menanyakan kepada pria di sebelahnya yang tinggal di Gunung Sahari, Jakarta Pusat, apakah berminat pindah ke Kalimantan.


"Enggak ada, nih sampean tinggal dimana om?" ungkapnya.


"Mana mau tinggal di Gunungsari pindah ke Kalimantan Panajam sana untuk beli rumah disana," Tambahnya.


Edy Mulyadi pun menertawai salah satu orang memberikan suaranya dan berteriak bahwa hanya monyet yang mau menjadi warga Ibu Kota Baru. "Gua mau jadi warga Ibu Kota Baru, mana mau," ujarnya.


Dalam pernyataan tersebut, terdengar Edy Mulyadi menghina Kalimantan sebagai tempat yang berbau mistis.