Fortuner Masuk Jurang di Kawasan Bromo Usai Lihat Sunset, 4 Orang Tewas

Fortuner Masuk Jurang di Kawasan Bromo Usai Lihat Sunset, 4 Orang Tewas
Fortuner Masuk Jurang di Kawasan Bromo Usai Lihat Sunset, 4 Orang Tewas

Lambeturah.co.id - Mobil minibus Toyota Fortuner alami kecelakaan di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS), Desa Ngadas Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang, Jawa Timur

Polisi mengatakan jika rombongan Fortuner itu usai melihat sunset. "Jadi saya bertemu dengan salah satu keluarga yang mendapat kabar bahwa terjadi kecelakaan, satu rombongan ini dari Lumajang kemudian mau pulang tapi ingin melihat sunset, terus ke arah Bromo lewat jalan Randupane," kata Kasat Lantas Polres Malang AKP Adis Dani Garta dikutip pada Selasa (14/5/2024).

Adis menyebutkan jika Fortuner itu masuk ke jurang ketika jalur menurun. Pihaknya masih mendalami terkait penyebab kecelakaan tersebut.

"Ini kemudian kecelakaan diduga arah turun, arah kembali, lewat Poncokusumo. Ini diduga kuat masalah faktor kendaraan, tapi nanti kami dalami kembali. Ada info juga dari beberapa saksi mobil sempat membentur sisi kiri, lalu tidak mengerem," sambungnya.

AKP Adis menyampaikan bahwa kecelakaan ini menewaskan 4 orang penumpang. Fortuner ini membawa sebanyak 9 orang penumpang.

"Info awalnya betul, untuk kendaraannya minibus terindikasi Fortuner, jumlah penumpang itu ada 9. Sementara info yang kami dapat meninggal dunia 4, ini semua sudah dilarikan ke rumah sakit," ujarnya.

Ia mengatakan Mobil belum bisa dievakuasi karena tak ada penerangan. Kecelakaan terjadi sekitar pukul 18.50 WIB, pada Senin (13/5/2024).

"Ini kami baru ngecek dari TKP, TKPnya nihil penerangan, mobil belum dievakuasi. Di jalur TNBTS," tandasnya.