‘Kembali’ Berbusana Perempuan, Aming Jadi Buah Bibir di Medsos

Hal itu terlihat dalam sebuah video klip musik rekan kerjanya, Alma Thania. Perempuan berhijab yang belakangan sering mendampingi Aming pergi. 

‘Kembali’ Berbusana Perempuan, Aming Jadi Buah Bibir di Medsos
‘Kembali’ Berbusana Perempuan, Aming Jadi Buah Bibir di Medsos (foto: tangkapan layar)

Lambeturah.co.id - Aming kembali jadi perbincangan usai dirinya hijrah. Ia terlihat mengenakan pakaian perempuan lagi.

Hal itu terlihat dalam sebuah video klip musik rekan kerjanya, Alma Thania. Perempuan berhijab yang belakangan sering mendampingi Aming pergi. 

Padahal, Aming telah merubah penampilannya lebih religius. Ia juga sudah memutuskan untuk memperdalam ilmu agama. 

Saat dikonfirmasi, Aming mengaku menggunakan baju perempuan hanya sebagai tuntutan pekerjaan. Toh, selama ini pun ia tetap merasa laki-laki.

"Saya selama ini nggak pernah menyalahi kodrat," ujar Aming di kawasan Depok Jawa Barat.

Alma Thania menyebut Aming memang sengaja merefleksi pengalaman hidupnya dalam video tersebut. Sebab sang artis ingin memceritakan proses hijrahnya.

"Emang kak Aming merefleksikan pengalaman hidupnya di video klip Hati Yang Terang karya Pongki Barata,” kata Alma Thania. 

Dalam video tersebut menggambarkan kehidupan Aming dulu yang sering berfoya-foya bersama perempuan. Lalu ia ditinggalkan oleh teman-temanya hingga akhirnya Aming depresi dan memutuskan untuk hijrah.

Aming mulai menyadari apa yang dilakukannya adalah salah. Ia meninggalkan kebiasaannya berdandan layaknya wanita dan mulai kembali menjalani kodratnya sebagai pria.

"Kalau sahabat, teman, dan keluarga pasti support ya. Selama ini saya menjalankan pekerjaan sesuai dengan tuntutan pekerjaan, mungkin kalau saya mengerjakan pekerjaan dengan profesional ada yang bilang menyalahi kodrat ya nggak apa-apa," imbuh Aming. 

"Saya selama ini nggak pernah menyalahi kodrat itu, cuman konteks totalitas pekerjaan saja, jadi kalau ada yang bilang 'balik ke kodrat' ya memang saya selama ini jelek banget ya? Memang selama ini aku bekerja seusai saja," lanjutnya.