Viral Momen Seorang Ibu Menangis Saat Serahkan Anak Beruang Ke Polisi Hutan di Jambi

ia menyerahkan anak beruang yang telah dipelihara seperti anaknya sendiri kepada Petugas Polisi Hutan untuk dikembalikan ke habitat asli tersebut.

Viral Momen Seorang Ibu Menangis Saat Serahkan Anak Beruang Ke Polisi Hutan di Jambi
Viral Momen Seorang Ibu Menangis Saat Serahkan Anak Beruang Ke Polisi Hutan di Jambi

Lambeturah.co.id - Beredar video yang memperlihatkan seorang ibu menangis ketika menyerahkan seekor beruang yang telah dipeliharanya seperti anaknya sendiri di Jambi viral di media sosial.

Dalam videonya, tampak si ibu itu memeluk hewan yang dirawatnya selama kurang lebih 2,5 bulan itu, ia menyerahkan anak beruang kepada Petugas Polisi Hutan untuk dikembalikan ke habitat asli tersebut.

Sang ibu rela merawat anak beruang itu pun Viral di TikTok usai diunggah oleh pemilik akun @jagaalam8, Senin (15/5/2023).

Dalam unggahannya, menunjukan momen haru kala dirinya harus mengambil anak beruang yang selama ini dirawat oleh seorang ibu - ibu yang menangis sambil ditemani oleh sejumlah rekannya.

"Terlanjur sayang, ibu ini menangis saat serahkan anak beruangnya," tulis dalam akun Tiktok tersebut.

"Anak beruang ini telah mereka rawat selama +- 2 bulan, namun harus kami ambil, agar dapat dirawat ditempat yang semestinya," tulisnya lagi.

Meski sudah dimasukan ke dalam kandang, terlihat sang ibu dan seorang bocah sesekali masih mengintip untuk memastikan kondisi hewan yang sempat dipeliharanya itu baik - baik saja.

Kisah haru antara seorang ibu dan anak beruang itu membuat netizen tersentuh dengan kasih sayang sang ibu pada anak beruang.

"beginilah konsep dunia, kadang terasa gak adil, tapi pada hakekatnya hidup adalah untuk melepaskan," kata Netizen.

"abdet terus kk beruang nya dan kasih kunjungan untuk ibu nya biar menyembuh kan rasa sedih nya kk," timpal netizen lainnya.

"ikut nangis," Sahutnya lagi.