Grand Opening Jelang Ramadan, Ciplaz Garut Diserbu Ratusan Pengunjung

Grand Opening Jelang Ramadan, Ciplaz Garut Diserbu Ratusan Pengunjung
Grand Opening Jelang Ramadan, Ciplaz Garut Diserbu Ratusan Pengunjung

Lambeturah.co.id - Mal Garut yang kini bertransformasi menjadi City Plaza (Ciplaz) Garut mendapatkan sambutan yang luar biasa dari masyarakat. 

Terlihat saat grand opening pada hari pertama, Sabtu, 8 Februari 2024, ratusan pengunjung rela berdesakan menunggu peresmian pusat perbelanjaan tersebut. 

Tampak, pengunjung sudah berdiri di pintu masuk tepatnya di Lobby Geulis, untuk menjelajahi area mal yang terletak di Jalan Guntur, Pakuwon, Kecamatan Garut Kota itu. 

Saat pintu Lobby Geulis dibuka setelah Ciplaz Garut diresmikan oleh Pj Bupati Garut Barnas Ajidin, para pengunjung pun berdesakan untuk masuk. Bahkan eskalator menuju lantai 2 juga tampak padat. 

Tak hanya itu, Beragam arena wahana permainan juga ikut menjadi daya tarik Ciplaz Garut yang didaulat sebagai mal terbesar di kota berjuluk Swiss Van Java ini. 

Dari area mal ini pengunjung bisa menikmati pertunjukan di stage atau panggung kecil yang terletak di tengah kawasan mal.