Ditemukan Benda Diduga Mirip Bom Depan Denpom Surakarta

Ditemukan Benda Diduga Mirip Bom Depan Denpom Surakarta
LambeTurah.co.id - Sebuah benda mencurigakan ditemukan di dekat Denpom IV/4 Solo, Rabu pagi (30/3/2022). Saat dilakukan pengecekan oleh Tim Gegana Polda Jawa Tengah, ternyata benda mencurigakan tersebut bukanlah bahan peledak melainkan berisi semen.

Dilansir dari detikJateng, dari foto yang dikirim oleh Kabid Humas Polda Jateng Kombes Iqbal Alqudusy melalui pesan singkat, benda tersebut terdiri dari enam pipa berwarna merah dengan penutup plastik dan benda tampak seperti timer digital berkabel. Selain itu, ada sisa selotip berwarna hitam.

Iqbal juga menambahkan bahwa benda yang disertakan bersama 6 pipa dan rangkaian kabel bukan merupakan timer, melainkan jam mainan. "Jam mainan," kata Iqbal, Rabu (30/3/2022).

Putra Ayu Azhari Dianiaya Anak Artis Senior



Iqbal mengatakan benda tersebut ditemukan oleh warga yang melintas di sekitar trotoar dekat Denpom. Warga tersebut melihat ada sebuah tas kecil warna biru bermotif bunga berada di trotoar jalan, lalu melaporkannya ke Denpom Solo.

Warga tersebut melapor ke Denpom dan diteruskan kepada kepolisian. Saat ditindaklanjuti, ditemukan benda yang terdiri dari beberapa tabung merah dan ada alat dengan angka digital. Namun dipastikan benda itu bukan peledak.

"Selanjutnya melaporkan ke Denpom dan Denpom melaporkan ke Polresta Surakata dan sudah dilaksanakan analisa dan evaluasi ternyata benda tersebut bukan handak tapi semen," jelas Iqbal.