Harga Kedelai Meroket Perajin Tahu dan Tempe Mogok Produksi di Lebak

jika keputusan itu disebabkan lantaran harga kedelai yang meroket dari Rp 420 ribu menjadi Rp 700 ribu per karung dengan berat 50 kilogram (kg).

Harga Kedelai Meroket Perajin Tahu dan Tempe Mogok Produksi di Lebak
Harga Kedelai Meroket Perajin Tahu dan Tempe Mogok Produksi di Lebak

Lambeturah.co.id - Sejumlah perajin tahu dan tempe memutuskan untuk mogok produksi di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.

Ketua Asosiasi Tahu Tempe Kabupaten Lebak, Mad Soleh di Lebak, menyampaikan hal tersebut, pada Sabtu (19/11/2022).

Ia juga mengatakan, jika keputusan itu disebabkan lantaran harga kedelai yang meroket dari Rp 420 ribu menjadi Rp 700 ribu per karung dengan berat 50 kilogram (kg).

"Kami mogok produksi selama tiga hari, dari Sabtu (19/11) sampai Senin (21/11)," ucapnya.

Tak hanya itu, dampak dari mogok tersebut akan membuat pengusaha, pekerja, pedagang pengecer, dan pedagang menganggur. Hal itu mengingat perputaran uang dari produksi tahu dan tempe mencapai ratusan juta per hari.

"Kami sudah sepakat bersama perajin menaikkan Rp 500 per bungkus dengan isi 7 satuan tahu," ujarnya.

"Kami berharap konsumen dapat menerima kenaikan harga tahu tempe,sehingga perajin bisa bertahan usaha dan bisa meraup keuntungan, Kami berjualan tahu tempe bisa meraup keuntungan Rp 150 ribu dan jika produksi mogok tentu mengalami kerugian," pungkasnya.