Viral! Kisah Siswi Ini Tak Ingin Bertemu Jenazah Ibunya untuk yang Terakhir Kali

Viral! Kisah Siswi Ini Tak Ingin Bertemu Jenazah Ibunya untuk yang Terakhir Kali
Viral! Kisah Siswi Ini Tak Ingin Bertemu Jenazah Ibunya untuk yang Terakhir Kali

Lambeturah.co.id - Sebuah video yang memperlihatkan seorang siswi yang menolak untuk menghadiri pemakaman ibunya. Siswi yang tidak diketahui namanya itu, memilih untuk pergi ke sekolah. Meski dirinya sudah mengetahui kematian ibunya.

Mulanya, siswi ini diminta untuk pulang usai diberitahu jika ibunya telah meninggal dunia. Namun, dia menolak untuk pulang lantaran dia tak ingin melihat jenazah ibunya.

Ibunya dikabarkan meninggal dalam kecelakaan maut. Siswa itu menolak untuk pulang ke rumah lantaran dirinya tidak ingin melihat jenazah ibunya yang meninggal dalam kecelakaan.

Siswi itu tetap berangkat ke sekolah untuk ulangan meskipun sudah tahu jika ibunya meninggal.

Dalam videonya, tampak siswi itu tertunduk lesu sambil mengerjakan ulangan. Salah seorang guru bertanya dengan baik kepada siswi itu tentang alasan dia tidak mau pulang ke rumah meskipun ibunya meninggal.

Sang siswa mengakui jika dia sudah mengetahui bahwa ibunya tidak ada sejak subuh karena kecelakaan. 

Bukan karena dendam atau benci anak itu tidak mau pulang. Siswa itu tidak mau kembali ke rumah gegara sangat sedih harus hidup sendiri tanpa ibunya.

Menurut pengakuannya, sekarang hanya hidup sendirian setelah ibunya meninggal. "Kenapa kamu gak mau pulang, nak? Kamu nggak ikut menyolati ibu?," tanya seorang guru. 

"Saya mau di sekolahan saja," jawab sang anak dengan mata berkaca-kaca.

"Kenapa kamu masih masuk sekolah, nak?," tanya guru itu lagi.

"Saya tidak mau melihat jenazah ibu, saya cuma tinggal berdua dengan ibu. Sekarang, di rumah pasti sepi," jawab sang anak dengan sela isakan tangis.