Al Quran Dibakar Politikus Swedia, IKEA Cs Terancam Diboikot

Parlemen Kuwait memboikot sejumlah produk asal Swedia. Buntut dari aksi pembakaran Alquran oleh politikus Swedia.

Al Quran Dibakar Politikus Swedia, IKEA Cs Terancam Diboikot
Al Quran Dibakar Politikus Swedia, IKEA Cs Terancam Diboikot

Lambeturah.co.id - Parlemen Kuwait memboikot sejumlah produk asal Swedia. Hal itu lantaran buntut dari aksi pembakaran Alquran di ibu kota Swedia, Stockholm, akhir pekan lalu.

Sebanyak 41 anggota parlemen telah mengecam pembakaran kitab suci umat Islam yang dilakukan oleh tokoh politik sayap kanan, Rasmus Paludan. Sebab dapat memprovokasi perasaan umat Islam di seluruh dunia.

"Kami juga mengutuk pemerintah Swedia karena memberikan izin untuk melakukan tindakan tersebut dan menghimbau semua anggota parlemen di dunia untuk memboikot pemerintah Swedia dan semua pemerintah yang tidak menghormati nilai-nilai suci umat Islam," katanya dikutip Middle East Monitor, pada Minggu (29/1/2023).

Diketahui parlemen bukan yang pertama menyerukan boikot di Kuwait. Sebelumnya juga sudah memberikan pengumuman boikot produk Swedia sebagai protes.

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Kuwait Sheikh Salem Abdullah Al-Jaber Al-Sabah mengeluarkan pernyataan untuk mengutuk pembakaran Alquran. 

"Melukai sentimen Muslim di seluruh dunia dan menandai provokasi serius", ungkapnya.

Sebelumnya, Paludan melakukan aksi pembakaran Alquran itu di depan Kedutaan Turki di Stockholm. Ini sebagai reaksi mengkritik Turki dan Presiden Recep Tayyip Erdogan, yang ia sebut menyudutkan posisi Swedia terkait pendaftaran NATO.

Aksi Paludan tersebut menimbulkan gelombang protes di sejumlah negara mayoritas Muslim. Selain itu, politisi Belanda Edwin Wagensveld meniru dengan membagikan video aksi provokatif merobek-robek Alquran di depan gedung parlemen di Den Haag.