Cerita Sedih Nitizen : Menuduh Ibu kita Sebagai Tempat Investasi Bodong

Cerita Sedih Nitizen : Menuduh Ibu kita Sebagai Tempat Investasi Bodong
Lambeturah.co.id - Hari raya Idul Fitri biasanya anak-anak mendapatkan uang THR dari sanak saudara. Ketika uang THR itu biasanya di titipkan ke orang tua.

Baru-baru ini ada anggapan bahwa THR yang dititipkan ke orang tua merupakan bagian dari investasi bodong.

Namun, belakangan hal tersebut menjadi viral, karena dianggap menggambarkan realitas momen setahun sekali.

Viral Puluhan Gangster Membawa Senjata Tajam di Jakarta Timur Ditangkap



Sementara itu salah satu nitizen @triwidayanti dikutip lambeturah.co.id, pada Sabtu (7/5/2022). Menuliskan Cuitannya soal seorang ibu yang anggap sama dengan sebutan investasi bodong.

Jahat gak sih framing kaya gini?

Menuduh ibu ibu kita sebagai tempat investasi bodong hanya gara-gara uang recehan.

Mungkin ini bercandaan. Tapi jadi viral dimana mana dan jadi sebuah pembenaran.

Bagaimana mungkin bisa menuduh seorang ibu melakukan hal keji begitu? Jangankan cuma uang, seorang ibu memberikan nyawanya untuk anakny apun mau.

Kalaulah ibu enggak baik kita berbakti kepada ibu kita sebanyak 3x. Ibu, ibu dan ibu baru ayah.

Sedih banget lho baca kaya gini menuduh ibu sekejam itu. Uang recehan ga mungkin bisa menggantikan sakitnya melahirkan, lelahnya hamil dan menyusui, lelahnya mengajari kita dari kita tengkurep, berdiri, berbicara dan mengajarkan hal-hal baik pada kita.

Kira-kira dengan pengorbanan ibu yang sangat luar biasa seperti ini, tegakah kita bilang bahwa ibu kita tempat investasi bodong?

Mau sebanyak apapun dunia yang kita berikan untuk ibu kita, tidak akan sanggup menggantikan kesakitan ibu saat melahirkan kita.

Investasi Bodong = penipuan

Gak layak seorang ibu disandingkan dengan penipu.