Viral Para Emak-emak Ini Ngamuk! Tutup Paksa Tempat Jaipong Gegara Dituding Jadi Tempat Mesum

Lambeturah.co.id - Sebuah video yang memperlihatkan puluhan Emak-emak dari Desa Mekarmulya, Kecamatan Telukjambe Barat mendatangi tempat hiburan malam tari Jaipong. Mereka menutut tempat itu ditutup lantaran disinyalir menjadi tempat prostitusi.
Kepala Desa Mekarmulya, Dalim Rudiansyah menyampaikan jika tempat hiburan sanggar tari Jaipongan yang berada didekat desanya itu sudah lama dikeluhkan oleh warga sekitar.
"Padahal lokasinya di desa sebelah namun lebih dekat ke desa Mekarmulya. Warga saya sudah banyak protes namun karena lokasinya di desa sebelah jadi saya tidak berwenang menutup," kata Dalim, dikutip pada Selasa (28/1/2025).
"Pemerintah desa sudah secara resmi berkirim surat ke kantor kecamatan dan satpol PP agar dilakukan penertiban namun tidak ada tanggapan," tambahnya.
Warga semakin kesal lantaran tempat hiburan jaipong diduga juga menjadi tempat esek-esek alias tempat mesum.
"Kedatangan ibu-ibu membuat tempat tersebut langsung berhenti operasi. Bahkan karyawannya langsung berkemas pulang," pungkasnya.