8 Perusahaan Indonesia Masuk Forbes Global 2.000 Termasuk Garuda Indonesia

Forbes merilis daftar 2.000 perusahaan terbesar di dunia. Dalam laporannya, terdapat delapan perusahaan Indonesia yang masuk dalam daftar tersebut.

8 Perusahaan Indonesia Masuk Forbes Global 2.000 Termasuk Garuda Indonesia
8 Perusahaan Indonesia Masuk Forbes Global 2.000 Termasuk Garuda Indonesia

Lambeturah.co.id - Forbes merilis daftar 2.000 perusahaan terbesar di dunia. Dalam laporannya, terdapat delapan perusahaan Indonesia yang masuk dalam daftar tersebut.

Berdasarkan Global 2.000 World's Largest Public Company yang dikutip pada Senin (12/6/2023), beberapa perusahaan Indonesia berhasil masuk daftar tersebut.

Terlihat posisi pertama diduduki oleh perusahaan asal Amerika Serikat, JP Morgan Chase dengan keuntungan US$41,8 miliar.

Kemudian, pada posisi kedua untuk perusahaan terbesar di dunia diduduki oleh Saudi Aramco, perusahaan minyak milik Arab Saudi. Lalu, perusahaan asal China, ICBC, berada di posisi ketiga.

Selanjutnya, ada China Construction, Agricultural Bank of China, Bank of America, dan Alphabet di urutan berikutnya.

Forbes memberikan peringkat berdasarkan analisis empat faktor, yaitu penjualan, laba, aset, dan nilai pasar. Penilaian itu dilakukan dari data keuangan 12 bulan terakhir, sejak 5 Mei 2022 hingga 5 Mei 2023.

Berikut 8 Perusahaan Indonesia Masuk Forbes Global 2.000 :

1. Bank Rakyat Indonesia (BRI) di posisi 307 dengan laba US$3,45 miliar

2. Bank Mandiri di posisi 418 dengan laba US$2,72 miliar

3. Bank Central Asia (BCA) di posisi 462 dengan laba US$2,93 miliar

4. Telkom Indonesia di posisi 787 dengan laba US$1,4 miliar

5. Bank Negara Indonesia (BNI) di posisi 930 dengan laba US$1,23 miliar

6. Bayan Resources di posisi 983 dengan laba US$2,18 miliar

7. Adaro Energy di posisi 1.393 dengan laba US$2,5 miliar

8. PT Garuda Indonesia (Persero) di posisi 1.572 dengan laba US$3,6 miliar.