Beda Prediksi Badai BMKG 1-0 BRIN, Begini Respon Warganet

Sejumlah warganet turut mengamati soal perbedaan prediksi cuaca yang terjadi di Indonesia antara BRIN dan BMKG.

Beda Prediksi Badai BMKG 1-0 BRIN, Begini Respon Warganet
Beda Prediksi Badai BMKG 1-0 BRIN, Begini Respon Warganet

Lambeturah.co.id - Sejumlah warganet turut mengamati soal perbedaan prediksi cuaca yang terjadi di Indonesia antara Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

Sampai saat ini, menurut warganet prediksi BMKG terbukti lebih tepat dibandingkan BRIN. "Hujan pengantin" yang terjadi... score 'prediction' saat ini: @infoBMKG 1-0 @brin_indonesia," tulis salah satu warganet.

Ramai diperbincangkan sebelumnya, terdapat dua versi prediksi soal cuaca yang terjadi di Jabodetabek pada Rabu (28/12/2022). BRIN melalui Peneliti Klimatologi Pusat Riset Iklim dan Atmosfer, Erma Yulihastin memberikan prediksinya banjir akan melanda kawasan Jabodetabek akibat potensi "hujan ekstrem" dan "badai dahsyat" pada Rabu (28/12/2022).

"khususnya Tangerang atau Banten" agar bersiap dengan "hujan ekstrem" dan "badai dahsyat" tambahnya.

Sementara, prediksi dari BMKG yang menyebut jika peluang terjadinya badai kecil. BMKG menyampaikan, berpotensi cuaca terjadi di Jabodetabek adalah hujan sedang hingga lebat.

"Berdasarkan Prakiraan cuaca BMKG, pada 28 Desember 2022 pada umumnya adalah hujan dengan intensitas sedang hingga lebat namun bukan badai," ucap Deputi Bidang Meteorologi BMKG Guswanto di Jakarta, beberapa waktu lalu.

BMKG menambahkan prediksi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat berpotensi terjadi hingga awal tahun 2023, terutama pada wilayah Jakata Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek).

Sontak, unggahan itu ditanggapi beragam oleh warganet. Salah satunya meminta warga tetap berhati-hati meski cuaca sejauh ini cerah.

"Tpi hati" lho jgn terkecoh dg cuaca cerah, justru badai ektrem berawal dr awan" seismik yg diawali lngit cerah. Kata warganet.

"Kemarin ada yang ngetwit dari kalau BRIN dengan BMKG beda satu hari, tapi prediksi cuacanya sepakat. Cuma beda masalah waktu. Kalau diteliti lebih lagi, sebenarnya awal mula dari orang BRIN yang ngetwit, bukan atas nama BRIN. Tapi oleh media dirilis atas nama BRIN," Timpal warganet lainnya.