Dua Kereta Kelinci Sarat Penumpang Ditabrak Truk di Pantura, Batang

Dua Kereta Kelinci Sarat Penumpang Ditabrak Truk di Pantura, Batang
Dua Kereta Kelinci Sarat Penumpang Ditabrak Truk di Pantura, Batang

Lambeturah.co.id - Kecelakaan mengenaskan terjadi di Pantura Desa Sembung, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Batang, di mana dua kereta kelinci atau odong-odong yang membawa penumpang ditabrak oleh sebuah truk. Akibat kecelakaan ini, belasan orang mengalami luka-luka.

Insiden ini terjadi pada Jumat (22/3/2024) sekitar pukul 09.11 WIB. Dua odong-odong tersebut membawa rombongan ibu-ibu dari Limpung yang hendak menuju Desa Sembung, Banyuputih.

Menurut keterangan Kasatlantas Polres Batang, AKP Wigiyadi, kecelakaan terjadi saat dua odong-odong hendak menyeberang jalur Pantura menuju Desa Sembung. Odong-odong yang kedua ditabrak oleh truk yang datang dari belakang, sehingga menabrak odong-odong di depannya.

"Kecelakan melibatkan dua kendaran odong-odong dan sebuah truk boks yang terjadi di Jalan Raya Pantura Sembung, Kecamatan Banyuputih, tepatnya di depan Koramil Banyuputih," Wigiyadi, Jumat (22/3/2024). 

"Dua kendaraan odong-odong dari arah barat ke timur, kendaraan truk searah, dari barat ke timur. Saat akan berbelok, odong-odong yang kedua ditabrak dari belakang kendaraan truk boks. Tidak ada korban jiwa, korban luka-luka," ungkapnya.

Wigiyadi menyebutkan bahwa korban luka akibat kecelakaan ini langsung dilarikan ke beberapa rumah sakit terdekat. Kasus ini saat ini masih dalam penanganan Satlantas Polres Batang.

"Ada 13 korban luka-luka. Sembilan di Rumah Sakit Limpung, tiga di RSI Weleri dan satu di RS Qim Batang," ungkapnya.