Julian Dwi Setiono, Masinis KRD Bandung Raya yang Tewas Akibat Kecelakaan KA di Cicalengka

Julian Dwi Setiono, Masinis KRD Bandung Raya yang Tewas Akibat Kecelakaan KA di Cicalengka
Julian Dwi Setiono, Masinis KRD Bandung Raya yang Tewas Akibat Kecelakaan KA di Cicalengka

Lambeturah.co.id - Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Ibrahim Tompo, menyampaikan kecelakaan kereta api di Cicalengka pada Jumat, (5/1/2024) menyebabkan tiga orang tewas.

"Informasi awal yang masuk sementara, korban meninggal dunia ada tiga orang yaitu masinis kereta api lokal Padalarang dan asisten masinis kereta api lokal Padalarang serta satu orang pramugara kereta api Turangga," kata Ibrahim, dikutip pada Sabtu (6/1/2024).

Diketahui berdasarkan informasi yang beredar luas di X, masinis kereta api lokal Padalarang yang dimaksud bernama Julian Dwi Setiono.

"Selamat jalan Pak Julian (Julian Dwi setiono). KA Turangga X KA Lokal Baraya," tulisnya akun @rifastudying_ di X.

Dia juga menyertakan beberapa foto Julian Dwi setiono saat sedang bertugas. Diberitakan sebelumnya, KA Turangga (65A) mengalami tabrakan dengan KA Commuter Line Bandung Raya (KA35) di petak Haurpugur-Cicalengka atau sekitar 500 meter dari stasiun Cicalengka.

Peristiwa nahas itu terjadi pada pukul 06.03 WIB. Pada saat kejadian, KA Turangga sedang dalam perjalanan dari Surabaya menuju Bandung atau dari Timur ke Barat.

Sementara KRD Bandung Raya dalam perjalanan dari Padalarang ke Cicalengka, dari arah Barat ke Timur. Akibat kecelakaan itu, jumlah gerbong yang terdampak kecelakaan sebanyak 16 gerbong.