Oknum ASN Minta Maaf Buntut Gebrak Ambulans di Sukabumi

Oknum ASN Minta Maaf Buntut Gebrak Ambulans di Sukabumi
Lambeturah.co.id - Video seorang pria dengan kemeja krem menggebrak ambulans di tengah kemacetan di Jalan Raya Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Pria itu diketahui bernama Sudirman, ia mengaku sebagai polisi, belakangan diketahui ia berprofesi sebagai ASN Polri dan pria itu meminta maaf melalui potongan video.

Video itu Pria yang viral karena aksinya menggebrak bagian depan ambulans itu akhirnya meminta maaf.

Dino Patti Djalal Soroti Kasus Mafia Tanah Yang Menimpa Nirina Zubir



Irfan Fadilah, sopir ambulans RSUD Jampang Kulon. Mengatakan hal itu terjadi sekitar pukul 17.45 WIB, Rabu (20/4/2022) di Jalan Raya Cikembar, tepat di dekat Pabrik GSI.

"Kejadiannya sebelum buka puasa sekitar 17.45 WIB ada di kronologis di video. Saya sedang membawa pasien ke Bunut, pasien bayi 60 hari keluhan kejang. Kondisi oksigen terbatas, kalau misalkan saya turun juga enggak tahu, dalam kondisi pasien saya, jadi prioritas pasien saya dulu," katanya Dikutip dari detikcom, pada Kamis (21/4/2022).

"Assalamuallaikum Warahmatullahiwabarakatuh, mohon maaf kepada sopir ambulans yang tadi terhenti, tiada hal lain yang terganggu perjalanannya ... kepada keluarga yang sempat terhenti di ambulans mohon maaf yang sebesar-besarnya, tiada maksud hal-hal yang lain. Itu saja sekali lagi mohon maaf," sambungnya.