Polri Identifikasi 2 Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Terdapat dua korban berhasil diidentifikasi yakni Syahrul Hidayatullah dan Muhammad Bukori. Identifikasi berdasarkan sidik jari korban. Humas Polri

Polri Identifikasi 2 Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang
Polri Identifikasi 2 Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Lambeturah.co.id - Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menyampaikan, Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta telah menerima sebanyak 15 kantong jenazah korban kebakaran depo Pertamina, Plumpang, Jakarta Utara.

"Dari posko DVI (Disaster Victim Identification) dari tadi malam sampai hari ini sudah menerima 15 kantong jenazah," ucap Dedi saat konferensi pers di Jakarta, pada Sabtu (4/3/2023).

Dedi juga menyampaikan, dari total 15 kantong jenazah tersebut, terdapat sembilan jenazah yang berjenis kelamin laki-laki dan lima lainnya berjenis kelamin perempuan.

Sementara itu, ada juga satu kantong yang berisi bagian tubuh manusia. "Berisi di antaranya sembilan jenazah laki-laki. Kemudian lima perempuan dan satu bodypart," ungkapnya.

Dari total 15 jenazah, terdapat dua yang berhasil diidentifikasi yakni bernama Syahrul Hidayatullah dan Muhammad Bukori. Identifikasi itu berhasil dilakukan berdasarkan sidik jari korban.

"Sudah berhasil teridentifikasi dua jenazah dari hasil sidik jari," ujarnya.

Seperti diketahui, untuk saat ini jumlah korban tewas 15 orang. Sebanyak 15 kantong jenazah telah diserahkan ke RS Polri Kramat Jati untuk diidentifikasi.

Polri juga mengimbau pihak yang merasa kehilangan anggota keluarga untuk datang ke posko guna mencocokkan sidik jari, sidik gigi atau pun DNA dengan korban tewas.