MUI Kritik Isi Ceramah Oki Setiana Dewi, Islam Melarang KDRT

MUI Kritik Isi Ceramah Oki Setiana Dewi, Islam Melarang KDRT
LambeTurah.co.id - Terkait isi ceramah Ustazah Oki Setiana Dewi dalam kanal YouTube miliknya yang dianggap menormalkan praktik Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) mendapat kritikan dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).

"Islam melarang melakukan kekerasan dalam rumah tangga," kata Ketua MUI Bidang Dakwah dan Ukhuwah, Muhammad Cholil Nafis, kepada wartawan, Kamis (3/2/2022).

Penyampaian isi ceramah ustazah Oki Setiana Dewi dianggap tidak tepat. Pasalnya, jika

Mobil Rombongan Dakwah Ustaz Zacky Mirza Terbalik



Cholil menyebut apa yang disampaikan Oki Setiana Dewi tidak tepat. Pasalnya, seorang istri atau suami mengalami KDRT, alangkah lebih baiknya diceritakan kepada orang yang tepat.

"Ya (diceritakan). Diselesaikan pastinya diceritakan kepada orang yang tepat," ujarnya.

Lebih lanjut, dia mengatakan penyelesaian kasus KDRT sangat situasional. Perihal KDRT, kata dia, bisa diselesaikan dengan cara datang ke tokoh untuk meminta nasihat hingga dengan menempuh proses hukum

"Cuma kita perlu mencari penyelesaian kalau terjadi KDRT. Apakah dengan nasihat, datang ke tokoh, arbitrase keluarga besan atau sampai pada pelaporan ke pihak hukum. Ini sangat kondisional," ujarnya.

Seperti diketahui, ceramah Ustazah Oki Setiana Dewi tengah menjadi sorotan publik. Pasalnya, video ceramahnya dianggap melanggengkan praktik kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Dalam salah satu potongan isi ceramahnya yang kini tengah viral tersebut, Oki berbicara soal seorang istri yang baru saja dipukul suaminya. Namun, Oki mengatakan sang istri lalu tidak menceritakan tindakan suaminya itu ketika orang tuanya berkunjung ke rumah.