Tangis Timnas U-20 Pasca Indonesia Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2023

Kini, apa yang ditakutkan PSSI rupanya terwujud. Indonesia gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 yang sudah dipersiapkan bertahun-tahun lalu.

Tangis Timnas U-20 Pasca Indonesia Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2023
Tangis Timnas U-20 Pasca Indonesia Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2023

Lambeturah.co.id - Tangis asisten pelatih Timnas Indonesia Nova Arianto tidak terbendung saat berbicara di depan para pemain soal pembatalan tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Terlihat dalam videonya, Nova bersama jajaran asisten pelatih dan tim oficial mengumpulkan pemain di lobi hotel di kawasan Senayan untuk menjelaskan status Indonesia di Piala Dunia U-20, pada Rabu (29/3/2023) malam.

Tangis beberapa pemain timnas pun telah memenuhi ruangan hingga sebelum Nova Arianto berbicara.

Nova menjadi orang pertama yang berbicara kepada pemain karena pelatih kepala, Shin Tae Yon, berhalangan hadir. Nova mencoba tetap berbicara demi skuad garuda meski terbata-bata menahan tangis.

“Saya bersama para asisten pelatih mulai dari tahun 2020, hari ini kita merasakan untuk kedua kalinya tidak bisa tampil di piala dunia,” kata Nova.

“Mungkin saya bukan sebagai pemain, saya cuma sayangkan kesempatan yang seharusnya kalian dapat. Kesempatan yang harusnya kalian dapat tapi itu hilang,” tambahnya.

Sebelumnya, FIFA telah mencabut status tuan rumah Indonesia, pada Rabu (29/3/2024), hal itu akibat banyaknya gelombang penolakan terhadap timnas Israel yang jadi salah satu peserta Piala Dunia U-20 2023.

“Menyusul pertemuan hari ini antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia [PSSI] Erick Thohir, FIFA telah memutuskan, karena keadaan saat ini, untuk mencabut Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023,” tulisnya FIFA.

Sementara itu, Erick Thohir menyatakan jika dirinya sudah berusaha meyakinkan FIFA, termasuk dengan menyampaikan surat dari Presiden Joko Widodo. Namun keputusan FIFA soal pencabutan status tuan rumah Piala Dunia U-20 telah bulat.

“Saya sudah berjuang maksimal. Setelah menyampaikan surat dari Presiden Jokowi, dan berbicara panjang dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino, kita harus menerima keputusan FIFA yang membatalkan penyelenggaraan event yang kita sama-sama nantikan itu,” ucap Erick Thohir.

Kini, apa yang ditakutkan PSSI rupanya terwujud. Indonesia gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 yang sudah dipersiapkan sangat matang sejak bertahun-tahun lalu.