Usai Ditangkap, Ternyata Masih Ada Jukir Liar di Kawasan Blok M

Terlihat dari pantauan lambeturah, pada Sabtu (7/7/2023), masih ada juru parkir liar terlihat santai bekerja menarik uang parkir dari pengunjung tersebut.

Usai Ditangkap, Ternyata Masih Ada Jukir Liar di Kawasan Blok M
Usai Ditangkap, Ternyata Masih Ada Jukir Liar di Kawasan Blok M

Lambeturah.co.id - Usai ditertibkan, rupanya masih ada juru parkir liar yang beredar di kawasan Blok M Square. Terlihat dari pantauan lambeturah, pada Sabtu (7/7/2023), masih ada juru parkir liar terlihat santai bekerja menarik uang parkir dari pengunjung tersebut. 

Mereka sesekali mengatur sepeda motor yang terparkir dikawasan itu. Pengunjung pun lagi-lagi terpaksa mengeluarkan uang Rp 2.000. Para jukir ini tampak beroperasi di depan Circle K, Filosofi Kopi, dan di lahan samping Blok M Square.

Artikel terkait Juru Parkir Nakal Dipecat Gegara Pengunjung Blok M Square Keberatan Bayar Parkir Dua Kali

Padahal, Unit Pengelola Perparkiran (UPP) Dinas Perhubungan DKI Jakarta menindak jukir liar di kawasan Blok M Square pada Rabu (5/7/2023).

Mereka beraktivitas seperti biasa, seakan tidak ada larangan bagi mereka untuk menarik tarif parkir.

Diketahui sebelumnya, sejumlah pengunjung mengeluh harus bayar parkir dua kali, yakni parkir tarif resmi di pintu keluar dan tarif untuk jukir liar. 

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Selatan Bernard Pasaribu mengatakan, UPP sebagai penanggung jawab parkir di DKI Jakarta sudah menangkap sejumlah oknum jukir liar di kawasan tersebut, 

 "Kemaren Rabu dari UP Parkir sendiri sudah melakukan sidak ke sana menangkap jukir liarnya," pungkasnya.