Viral Polisi Bubarkan Karnaval Sound Sistem 'House Musik' di Kediri

Viral Polisi Bubarkan Karnaval Sound Sistem 'House Musik' di Kediri
Viral Polisi Bubarkan Karnaval Sound Sistem 'House Musik' di Kediri

Lambeturah.co.id - Personel gabungan Polres Kediri menertibkan sejumlah sound system besar dalam kegiatan Karnaval yang digelar di Desa/Kecamatan Badas Kabupaten Kediri, pada Rabu (30/8/2023). 

Penertiban sound system besar itu dilakukan lantaran dianggap sudah melebihi kapasitas.

Tetapi, ada saja sejumlah sound sistem berukuran kecil yang tetap memperbolehkan membunyikan suara untuk kegiatan karnaval.

Terkait karnaval itu, Kasat Samapta Polres Kediri AKP Agus Sudarjanto menyampaikan, ada sekitar 10 sound system besar melebihi kapasitas yang ditertibkan dalam kegiatan tersebut.

Tak hanya itu, bersama anggota polisi datang secara langsung di lokasi untuk memastikan agar sound itu suaranya dikecilkan serta ditertibkan.

"Ini tadi personelnya ada dari Samapta, Resmob Polres Kediri dan Polsek Pare," ujarnya.

AKP Agus menyebutkan, ada banyak sound system tidak melebihi kapasitas atau kecil yang diangkut menggunakan truk engkel yang dipersilahkan untuk melanjutkan kegiatan karnaval.

Dengan demikian, polisi juga sempat mendapatkan penolakan awal dari panitia saat hendak menertibkan sound besar tersebut. 

Polisi juga sudah mengingatkan kepada panitia soal kapasitas sound sistem yang sudah melebihi.

"Tadi sebenarnya sepakat untuk dikecilkan, lalu saya tunggu langsung. Mereka yang lewat akhirnya volumenya dikecilkan, sekitar pukul 16.30 WIB terdengar suara sound besar sehingga saya datang ke panitia karena sudah tiga kali diingatkan" ungkapnya.

Pada saat datang ke panitia, dia juga kembali menyampaikan kepada mereka mengenai imbauan dari Pemerintah Kabupaten Kediri yang sudah sesuai ditentukan.