Badan Pangan Buka Suara Soal Harga Ayam Naik Rp 40 Ribu/Ekor

Terkait harga ayam yang melonjak, Badan Pangan Nasional, I Gusti Ketut Astawa mengatakan, harga ayam memang sangat bervariatif. 

Badan Pangan Buka Suara Soal Harga Ayam Naik Rp 40 Ribu/Ekor
Badan Pangan Buka Suara Soal Harga Ayam Naik Rp 40 Ribu/Ekor

Lambeturah.co.id - Pasca Lebaran, harga daging ayam rupanya melonjak di sejumlah daerah, harga ayam terpantau berkisar Rp 38.000-40.000/ekor di Tangerang Selatan. 

Terkait harga ayam yang melonjak, Deputi I Bidang Ketersediaan dan Stabilisasi Pangan Badan Pangan Nasional, I Gusti Ketut Astawa mengatakan, harga ayam memang sangat bervariatif. 

"Kalau (ayam) TG ini memang tinggi (harga) dia. Yang kecil-kecil 1,2 (kg) mungkin, itu yang TG mahal. Tapi kalau sudah agak berat, (harga) dia sekitaran Rp 37.000, ada yang Rp 36.000, ada yang Rp 35.000 pas awal-awal, variatif sekali nggak bisa satu tempat," katanya di Auditorium Kementerian Perdagangan, Jakarta Pusat, pada Kamis (27/4/2023).

"Ayam variatif (harganya) jadi kalau dagang di depan sama dagang di dalam beda, Jadi kalau di pasar nggak bisa lihat satu, harus ke beberapa tempat. Beberapa tempat beda-beda (harganya)," tambahnya.

Dengan begitu, ia tidak menampik jika memang ada kenaikan harga ayam sekitar 3-5%. Namun, kenaikan harga itu dianggap masih wajar.

"Jadi kami langsung ke lapangan, memang hampir semua melaporkan bahwa ada kenaikan memang dikit-dikit, ada yang 3%, 5% makanya kami selalu katakan masih dalam kondisi wajar," ujarnya.

Sebelumnya, di Pasar Jombang, Tangerang Selatan, harga ayam per kilogramnya saat ini dipatok seharga Rp 24.000, naik dari yang sebelumnya Rp 22.000/kg.

"(Harga) lagi tinggi-tingginya sekarang, per kg Rp 24.000. Satu ekornya bisa sekitar Rp 38.000-40.000," tutur Yanto, salah satu penjual ayam, pada Rabu (26/4/2023).