Covid-19 Zona Hijau Meluas

Di lansir laman covid19.go.id, Kamis (4/11/201), zona hijau di Indonesia bertambah menjadi empat, yang sebelumnya 10 daerah menjadi 14 daerah.
Data di atas tersbut merupakan hasil rekapitulasi skor dan zonasi risiko daerah secara mingguan. Data ini merupakan data yang diperbaharui pada 31 Oktober lalu.
Berikut beberapa daftar wilayah yang tidak memiliki kasus Covid-19 di Indonesia:
- Musi Banyuasin, Sumatera Selatan
- Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara
- Buton Tengah, Sulawesi Tenggara
- Raja Ampat, Papua Barat
- Pegunungan Arfak, Papua Barat
- Mamberamo Tengah, Papua
- Dogiyai, Papua
- Mamberamo Raya, Papua
- Puncak, Papua
- Pulau Taliabu, Maluku Utara
- Halmahera Tengah, Maluku Utara
- Kota Tual, Maluku
- Buru Selatan, Maluku
- Kerinci, Jambi
Data tersebut juga mencatat tak ada lagi zona merah dan zona oranye di Indonesia. Zona merah adalah wilayah dengan risiko tinggi penularan Covid-19, sementara zona oranye adalah tingkat sedang.
Hal ini pertama kalinya Indonesia mencatat nol zona oranye. Yang sebelumnya pada 17 Oktober lalu, masih ada 2 zona oranye.
Dua zona oranye dalam periode tersebut berada di Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan, dan Kabupaten Murung Raya, Kalimantan Tengah.
Kemudian zona merah memang sudah tidak lagi tercatatkan penambahan di sejumlah daerah secara berturut-turut, setidaknya dalam enam pekan terakhir.
Selain dari itu, zona kuning alias wilayah berisiko rendah saat ini masih mendominasi, karena masih tersebar di 504 wilayah.
Â