Heboh, Turis Diduga Asal Indonesia Merontokkan Bunga Sakura di Jepang Tuai Cibiran

Heboh, Turis Diduga Asal Indonesia Merontokkan Bunga Sakura di Jepang Tuai Cibiran
Heboh, Turis Diduga Asal Indonesia Merontokkan Bunga Sakura di Jepang Tuai Cibiran

Lambeturah.co.id - Beredar sebuah video yang memperlihatkan sejumlah turis diduga berasal dari Indonesia merontokkan bunga sakura viral di media sosial.

Dalam video yang diunggah akun Facebook Japan Travel Tips & Planning dilihat lambeturah pada Sabtu (13/4/2024). Tampak sejumlah rombongan turis yang diduga dari Indonesia sedang berfoto di bawah pohon bunga sakura.

Terlihat, satu orang pria memegang ranting pohon bunga sakura agar bunganya rontok dan memberi efek indah pada foto. Lantaran goncangan yang cukup kencang membuat ranting itu patah dan jatuh.

Sontak saja, video itupun langsung menjadi sorotan netizen luar negeri. Sebab, waisatawan maupun warga lokal dilarang menyentuh bunga sakura, apalagi memetik bunga sakura.

Netizen pun banyak yang mempertanyakan asal turis itu. Pengunggah sendiri menuliskan rombongan turis itu berasal dari Indonesia.

Peserta anonim “Mio Berg saya tanya mereka dan orang itu bilang Indonesia, aku terdiam saat melihat mereka melakukannya.”

Hal itu juga dibenarkan oleh akun Prisnanda Maulida yang merupakan orang Indonesia.

Sebagai informasi, bunga sakura dilarang dipetik oleh pemerintah Jepang. Bagi yang ketahuan memetik atau memanjat bunga ini maka akan didenda sebesar 300.000 yen atau setara Rp 32 juta.