Jalur Puncak Macet Imbas Libur Maulid Nabi Muhammad

Jalur Puncak Macet Imbas Libur Maulid Nabi Muhammad
Jalur Puncak Macet Imbas Libur Maulid Nabi Muhammad

Lambeturah.co.id - Ribuan kendaraan memadati kawasan Simpang Gadog, Jawa Barat hingga mencapai 1,5 kilometer, pada Sabtu (8/102/2022).

"Situasi arus lalu lintas di Simpang Gadog hari ini memang terpantau arus kendaraan dari Jakarta atau luar kota memasuki kawasan Puncak ini meningkat atau terjadi kepadatan. Antrean terpantau sekitar 1,5 kilometer dari GT Ciawi," ucap Kasatlantas Polres Bogor AKP Dicky Anggi Pranata.

"Karena itu tadi pagi mulai 7.30 kami melakukan pola oneway untuk menarik arus masuk. Karena memang hari ini kebetulan tangga merah Maulid Nabi sehingga banyak kendaraan mungkin sekolah-sekolah sedang libur akhirnya banyak rombongan-rombongan wisata yang masuk ke kawasan Puncak," sambungnya.

Pihak kepolisian memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa contra flow bagi kendaraan yang menuju Ciawi atau Sukabumi dari Exit GT Ciawi. 

"Kami melakukan rekayasa rekayasa berupa contra flow dari Exit GT Ciawi sampai Polingga," ujarnya.

Hingga saat ini masih diberlakukan sistem oneway menuju Puncak dengan melihat kondisi arus lalu lintas di lapangan.

"kita melihat kondisi situasi seperti apa nantinya. Kami mengimbau kepada masyarakat atau wisatawan yang masuk ke kawasan Puncak hari ini agar tetap berada diantreannya tetap menaati arahan atau petunjuk petugas kami di lapangan," tandasnya.