Menteri ESDM Turunkan Tim Tangani Tambang Ilegal di Klaten

Menteri ESDM, Permasalah tambang ilegal ini kemudian jadi perhatian Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. 

Menteri ESDM Turunkan Tim Tangani Tambang Ilegal di Klaten
Menteri ESDM Turunkan Tim Tangani Tambang Ilegal di Klaten

Lambeturah.co.id - Menteri ESDM, Arifin Tasrif mengatakan akan menurunkan tim dalam menyikapi tambang pasir ilegal di Klaten, Jawa Tengah. Permasalah tambang ilegal ini kemudian jadi perhatian Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo

Arifin Tasrif mulanya irit bicara mengenai tambang ilegal ini. "Nanti yang tambang," katanya saat ditemui di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (29/11/2022). 

Tambang pasir ilegal ini tengah jadi sorotan karena digadang-gadang ada bekingan. Terkait hal tersebut, Arifin Tasrif mengatakan, akan menerjunkan inspektur tambang untuk mencari fakta di lapangan. 

"Kita akan kirim inspektur tambang, untuk langsung melihat di lokasi dan mencari fakta apa yang ada di sana," ujarnya. 

Dalam mengatasi permasalahan tambang ilegal, Ganjar Pranowo akan membuat desk laporan pengaduan masyarakat. Rencananya, Ganjar Pranowo akan menggrebek langsung ke lokasi tambang ilegal. 

"Saya usul konkret saja, kita kasih nomor handphone untuk melaporkan, setelah itu kita grebek bareng-bareng," kata Ganjar Pranowo dalam potongan video yang diunggah di akun Twitternya seperti dikutip Lambeturah. 

Persoalan tambang ilegal ini menjadi topik yang hangat usai Gibran Rakabuming Raka menyebut adanya beking yang mengerikan dalam cuitannya. Cuitan itu untuk merespons netizen yang mengeluh adanya tambang pasir ilegal di Klaten, Jawa Tengah.