Usai Pensiun Jadi Bintang JAV, Maria Ozawa Sesali Hal Ini

Usai Pensiun Jadi Bintang JAV, Maria Ozawa Sesali Hal Ini
LambeTurah.co.id - Maria Ozawa atau yang lebih dikenal dengan nama Miyabi ungkapkan penyesalannya saat menjadi bintang JAV. Meskipun kini sudah pensiun, namun ia sempat sangat populer di era kejayaannya.

Sepanjang kariernya di dunia JAV rupanya ada penyesalan yang masih dirasanya hingga kini. Hal itu diutarakan Maria Ozawa dalam sebuah video vlog yang dilihat di YouTube pribadinya.

Penyesalan tersebut rupanya berkaitan dengan gaji dan uang yang ia peroleh dari perannya sebagai bintang JAV. Ia seharusnya giat menabung ketika masih mendapat cukup pemasukan.

Mantan Suami Jennifer Dunn Ditangkap Polisi Terkait Penyalahgunaan Narkoba



"Seharusnya dulu aku menabung," katanya seraya tertawa.

Miyabi menjelaskan jika semua orang terdekatnya telah mengingatkan ia untuk menabung. Namun karena dulu ia masih muda, ia menghabiskan uang hasil kerjanya untuk menikmati hidup.

"Semua orang bilang hal yang sama (menyuruhku menabung). Itulah yang terjadi ketika anak muda dapat durian runtuh," lanjut dia.

Penyesalan tersebut hingga kini masih melekat hingga kini tapi Miyabi menyikapinya dengan bijak. Dia mengaku senang bisa merasakan pengalaman tersebut termasuk merasakan penyesalan soal tabungan ini karena dengan begitu, dia jadi lebih menghargai makna uang.

"Aku senang punya pengalaman seperti itu. Aku sadar pentingnya uang karena aku dulu biasanya menghambur-hamburkannya. Aku rasa itu sesuai dengan usiaku kala itu. Lebih baik memang bersenang-senang di masa muda dan hidup jadi lebih tenang perlahan-lahan," kata Miyabi.

Maria Ozawa juga menjelaskan proses pembayaran sebagai bintang JAV kala itu. Ternyata tidak seperti gaji pegawai kantoran, dia tidak digaji per bulan. Bayaran yang dia terima justru dua kali dalam setahun.

Namun Maria Ozawa tidak membeberkan berapa jumlah uang yang dia terima di setiap gajian. Karena menurutnya, bayarannya bisa berbeda-beda tergantung adegan yang dia lakukan dalam sebuah proyek.

"Jumlah gajinya berubah dari dulu ke sekarang. Sejak era internet semua juga berubah," tandasnya.