Aktor Hollywood Bruce Willis Idap Demensia Frontotemporal

kondisi Bruce berkembang dan kami sekarang memiliki diagnosis lebih spesifik: demensia frontotemporal (FTD), Keluarga Bruce Willis

Aktor Hollywood Bruce Willis Idap Demensia Frontotemporal
Aktor Hollywood Bruce Willis Idap Demensia Frontotemporal

Lambeturah.co.id - Bruce Willis dikabarkan mengalami gangguan kesehatan yang disebut demensia frontotemporal

Kabar itu disampaikan melalui pihak keluarga di laman Association for Frontotemporal Generation, pada Kamis (16/2/2023).

Pengumuman terkait kondisi Bruce Willis hadir kurang dari satu tahun usai keluarga menyampaikan jika aktor itu memilih untuk pensiun lantaran mengalami masalah kesehatan.

"Sejak kami mengumumkan diagnosis afasia Bruce pada musim semi 2022, kondisi Bruce berkembang dan kami sekarang memiliki diagnosis lebih spesifik: demensia frontotemporal (FTD)," tulis pihak keluarga dikutip, pada Jumat (16/2/2023).

"Sayangnya tantangan komunikasi hanya salah satu gejala dari penyakit yang dihadapi Bruce. Meski ini menyakitkan, kami lega karena akhirnya mendapat diagnosis yang jelas." tambahnya.

Dalam keterangan lainnya juga ditulis Rumer Willis, putri tertua Bruce Willis, di media sosial sambil mengunggah foto sang ayah. Sehingga membuatnya bersama keluarga memutuskan memberi tahu kondisi terbaru Bruce Willis itu kepada semua orang.

"Keluarga kami ingin memulainya dengan berterima kasih sangat dalam atas cinta dukungan, dan kisah-kisah begitu luar biasa yang kami terima sejak berbagi diagnosis awal Bruce," tulisnya Rumer Willis.

"Atas dasar itu, kami ingin menginformasikan kabar terbaru suami, ayah dan teman tersayang karena kami sekarang mengerti hal yang sedang ia lalui." Sambungnya.

Sebagai informasi, Demensia frontotemporal (FTD) merupakan gangguan otak yang memengaruhi lobus frontal dan temporal otak dan berada di area otak yang berkaitan dengan kepribadian, perilaku, dan bahasa.

Sehingga, penderita pengidap demensia frontotemporal bisa ditandai dengan perubahan kepribadian, kesulitan berbicara, dan gangguan motoriknya tersebut.

Menurut Mayo Clinic, penyakit ini kerap dimulai dari usia 40 dan 65 tahun, tapi bisa juga di usia senja. 

Bruce Willis lahir pada 19 Maret 1955 dan telah berkarier di Hollywood sejak dekade '80-an. Ia banyak terlibat sebagai bintang film action dengan yang paling terkenal adalah Die Hard.