Nama Ayu Ting Ting dan Denny Cagur Ikut Terseret dalam Kasus Promosi Judi Online

Nama Ayu Ting Ting dan Denny Cagur Ikut Terseret dalam Kasus Promosi Judi Online
Nama Ayu Ting Ting dan Denny Cagur Ikut Terseret dalam Kasus Promosi Judi Online

Lambeturah.co.id - Selain Wulan Guritno yang dilaporkan terkait kasus dugaan promosi judi online di media sosial. Rupanya polisi sudah mengantongi 26 nama artis lainnya.

Sejumlah artis terkenal seperti Ayu Ting Ting dan Denny Cagur juga termasuk. "Iya, Ayu Ting Ting (juga dilaporkan ke polisi)," kata Ketua Umum Asosiasi Lawyer Muslim Indonesia (ALMI), Zainul Arifin selaku pihak pelapor, pada Minggu (17/9/2023).

"DC iya betul Denny Cagur. ZG Zaskia Gotik, OL Onadio Leonardo. Sifatnya LI, laporan informasi," tambahnya.

Ia juga sudah memberikan bukti guna memperkuat laporannya tersebut. "Di samping buat laporan, kita nambahin (bukti) juga karena ada penyidik yang enggak punya videonya. Buktinya elektronik ya video, akun-akun judi online itu, Sakti 123 banyak tuh, kita sampaikan ke penyidik sekarang kan sudah diproses," ujarnya.

Selain nama yang disebutkan diatas, Zainal juga mengungkapkan soal nama inisial diantaranya YL, VP, DP, DD, OL, DC, AL, GD, DC, BW, AM, AM, NM, CV, GY, CC, CH, TM, S, KO, HH, AL, JI, AT, dan ZG.

Di sisi lain, Wulan Guritno menjadi satu-satunya artis yang sudah diperiksa pada Kamis (14/9/2023).

Usai diperiksa, Wulan Guritno mengatakan jika ia akhirnya lega lantaran bisa memberikan klarifikasi kepada pihak berwajib.

“Aku hari ini seneng banget bisa bertanggung jawab memenuhi panggilan untuk klarifikasi, dan aku senang banget dikasih ruang untuk klarifikasi. Dan pastinya aku berterima kasih banget dengan tim penyidik dari Bareskrim Siber. Sangat profesional," tandas Wulan Guritno.