Harga Pangan Melejit, Cabai-Bawang Naik

Harga Pangan Melejit, Cabai-Bawang Naik
Harga Pangan Melejit, Cabai-Bawang Naik

Lambeturah.co.id - Lagi harga bahan pangan merangkak naik. Seperti cabai dan bawang. Dilansir dari laman Pemprov DKI Jakarta, cabai merah keriting naik dari Rp 1.808 menjadi Rp 88.617 per kg.

Kemudian, cabai rawit hijau naik dari Rp 851 menjadi Rp 80.106 per kg. Sedangkan cabai rawit merah naik dari Rp 744 menjadi Rp 107.340

Selain itu, harga bawang merah, komoditas lainnya juga turut menjadi sorotan, karena masih tinggi di Rp 59.042/kg, naik Rp 63.

Berikut daftar harga pangan yang mengalami kenaikan dilansir dari situs Info Pangan Jakarta:

1. Beras IR I (IR 64) naik Rp 17 menjadi Rp 11.456/kg

2. Beras IR II (IR 64) Ramos naik Rp 12 menjadi Rp 10.522/kg

3. Beras IR III (IR 64) naik Rp 8 menjadi Rp 9.618/kg

4. Beras Muncul I naik Rp 17 menjadi Rp 12.175/kg

5. Beras Setra I/Premium naik Rp 12 menjadi Rp 11.976/kg

6. Minyak Goreng (Kuning/Curah) turun Rp 85 menjadi Rp 15.865/kg

7. Cabai Rawit Merah naik Rp 744 menjadi Rp 107.340/kg

8. Cabai Merah Keriting naik Rp 1.808 menjadi Rp 88.617/kg

9. Cabai Merah Besar (TW) turun Rp 555 menjadi Rp 84.177/kg

10. Cabai Rawit Hijau naik Rp 851 menjadi Rp 80.106/kg

11. Bawang Merah naik Rp 63 menjadi Rp 59.042/kg

12. Bawang Putih turun Rp 255 menjadi Rp 33.638/kg

13. Telur Ayam Ras turun Rp 159 menjadi Rp 28.872/kg

14. Ayam Broiler atau Ras turun Rp 177 menjadi Rp 40.377/ekor

15. Daging Sapi Khas (Paha Belakang) naik Rp 111 menjadi Rp 148.777/kg

16. Daging Sapi Murni (Semur) naik Rp 106 menjadi Rp 145.212/kg