Korban Tenggelam Saat Latihan Kuda Lumping Ditemukan Tewas

Diketahui, korban bernama Jajang Paijan Jaman tenggelam usai melompat ke Sungai Citarum, dengan kondisi kerasukan ketika tengah latihan Kuda Lumping.

Korban Tenggelam Saat Latihan Kuda Lumping Ditemukan Tewas
Korban Tenggelam Saat Latihan Kuda Lumping Ditemukan Tewas

Lambeturah.co.id - Tim SAR Gabungan di BWS Citarum, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat (KBB) akhirnya menemukan seorang pria yang tenggelam di Sungai Citarum, Desa Rancakasumba Kecamatan Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung, pada Kamis (11/5/2023).

Diketahui, korban bernama Jajang Paijan Jaman tenggelam usai melompat ke Sungai Citarum, dengan kondisi kerasukan ketika tengah latihan di Kampung Bojong Jati, Desa Bojongemas, Kecamatan Solokan Jeruk, pada Jumat (5/5/2023).

Komandan Tim Rescue Kantor SAR Bandung, Sigit Haryanto menuturkan, awalnya Tim SAR gabungan mendapat informasi dari warga soal adanya jenazah di BWS Citarum, lalu tim melakukan evakuasi jenazah.

Artikel terkait Seniman Bandung Ceburkan Diri ke Sungai Citarum Belum Ditemukan

"Korban ditemukan setelah 5 hari pencarian dengan jarak 34 kilometer dari lokasi kejadian awal, selanjutnya pada pukul 09.27 WIB, tim terdekat yang berada di lokasi penemuan langsung melaksanakan evakuasi," katanya, pada Kamis (11/5/2023).

Menurutnya, tim yang sedang melaksanakan operasi dan keluarga korban menuju ke lokasi penemuan guna memastikan jika jenazah yang tengah dicari adalah korban.

"Pada Pukul 10.11 WIB tim rescue dan keluarga korban sampai ke lokasi evakuasi dan memastikan jenazah tersebut adalah korban atas nama Jajang Paijan Jaman (22) yang dicari oleh Tim SAR Gabungan, selanjutnya korban dibawa ke rumah duka," tandasnya.